Judul Proposal
Pengembangan Literasi, Numerasi, Dan Karakter Peserta Didik Jenjang Sekolah Dasar Melalui Peningkatan Kompetensi Guru Dan Kepala Sekolah
Regional Sasaran
Alamat Organisasi
Jl. Keputran 67, RT 8 RW 1, Kel. Keputran, Kec. Tegal Sari, Kota Surabaya, Provinsi Jawa Timur.
Profil
TRAMPIL memulai kegiatannya pada tahun 2010 dengan terlebih dahulu menjawab kebutuhan para guru (terutama guru SD dan PAUD yang berjumlah paling besar) yang wajib memenuhi kualifikasi akademik minimal sarjana sebagaimana disyaratkan UU No. 14 tahun 2005 tentang Guru dan Dosen. Oleh karena mengemban tugas inilah, maka pada awal tahun 2011, TRAMPIL secara resmi menjadi program kerja Majelis Pendidikan Kristen di Indonesia (MPK). Sebuah gugus tugas dibentuk untuk melaksanakan kegiatan-kegiatannya dan kelak menjadi cikal bakal pembentukan Yayasan Trampil Indonesia.
Sesuai visinya, menjadi penyelenggara dan katalisator jejaring pendidikan Kristen berstandar internasional, yang menjangkau seluruh Indonesia dengan Teknologi Informasi dan Komunikasi, sebagai wujud kontribusi gereja dan masyarakat Kristen bagi transformasi bangsa, Yayasan TRAMPIL menyambut baik program Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI dengan mengusung sebuah program, Pengembangan Literasi, Numerasi, dan Karakter Peserta Didik Jenjang SD Melalui Peningkatan Kompetensi Guru dan Kepala Lembaga.
Program ini diusulkan dengan tujuan agar: 1) Para peserta sekolah dasar tumbuh sebagai anak-anak Indonesia yang berkarakter luhur, memiliki minat belajar, kemampuan literasi, numerasi, dan berpikir tingkat tinggi (Higher Order Thinking Skills) melalui peran para guru dan kepala lembaga SD yang kompeten. 2) Lembaga-lembaga SD mampu menjadi penggerak “Merdeka Belajar” dan berkontribusi nyata dalam rangka tercapainya Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (Sustainable Development Goals).